Sabtu, 16 Juli 2022

Kejahatan digital yang marak terjadi di internet pada era modern

Posted by Muhammad Reihan Alfarizi on Juli 16, 2022 in , | No comments

    


    Internet merupakan kebutuhan yang sangat penting pada era modern seperti sekarang, di dunia internet ini juga kita dapat melakukan semua hal. Kita dapat mengakses segala jenis informasi yang kita mau dan kita butuhkan dari internet, kita juga dapat berkomunikasi dengan pengguna lainnya. Maupun berbelanja kebutuhan kita melalui layanan yang tersedia di internet. Namun disamping semua itu kejahatan juga kerap terjadi di internet. Bentuk kejahatan seperti ini juga sering dikenal sebagai cyber crime. Cyber crime itu sendiri adalah segala Tindakan illegal yang dilakukan pelaku kejahatan dengan menggunakan internet dan teknologi computer untuk menyerang system informasi korban. Beberapa bentuk kejahatan siber ini adalah phising yang mencuri data penting milik korban, carding yang mengincar dan menyasar pada kredit milik korban, Ransomware atau virus, penipuan online, peretasan situs dan email, pemalsuan data, spionase, maupun plagiarism.

    Lantas, apa yang menyebabkan kejahatan seperti ini dapat terjadi. Faktor tersebut terdiri dari factor internal maupun factor eksternal. Faktor internal nya adalah sebagai berikut, pertama adalah mudahnya akses ke internet, seperti yang kita ketahui bersamakita dapat dengan mudah mengakses internet, dengan menggunakan sebuah smartphone ataupun perangkat lain yang sudah memiliki kuota yang disediakan oleh internet service provider (ISP). Siapapun dapat mengakses internet, dari anak anak maupun orang tua. Kedua adalah pengetahuan dan wawasan yang luas yang dimiliki oleh para pelaku kejahatan, mereka yang melakukan kejahatan ini merupakan orang yang cerdas karena tindak kejahatan seperti ini tidak dapat dilakukan noleh orang yang awam dengan teknologi. Selanjutnya adalah factor eksternal, berikut penyebabnya. Pertama social ekonomi negara kita yang buruk sehinggan menyebabkan timbulnya motivasi untuk melakukan kejahatan, kedua rendahnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat itu sendiri sehingga mereka mudah percaya apa yang mereka lihaat di internet. Dan juga kelalaian pengguna serta system keamanan siber yang masih tergolong lemah juga termasuk factor banyaknya terjadi kasus kejahatan siber ini.

    Apa saja dampak yang ditimbulkan dengan maraknya kasus kejahatan siber ini, pertama tentunnya meningkatnya rekam jejak kejahatan dan kasus criminal yang terjadi di internet, kecemasan masyarakat dan kebingungan dengana informasi yang mereka dapat di internet, mereka ragu apakah sebuah informasi yang mereka dapat merupakan data factual ataupun bukan. Banyaknya beredar informasi palsu dan HOAX, Banyaknya kasus plagiarism, peretasan, pencurian data, spionase, dan lain lain.

    Bangaimana cara menanggulangi masalah kejahatan internet seperti ini, Dapat dilakukan dengan dua Tindakan yang diantaranya adalah, Tindakan pencegahan dan Tindakan penyembuhan. Tindakan pencegahan yang dapat dilakukan adalah seperti memperluas pengetahuan dan pemahaman masyarakat akan internet dan teknologi lainnya, hal ini dapat dilakukan dengan diadakannya seminar ataupun webinar gratis yang dapat diikuti oleh khalayak umum, disini kita dapat mempelajari motif yang biasa dilakukan oleh pelaku kejahatan, Para orang tua juga harus dibima menganai pengetahuan teknologi internet agar mereka tidak mudah ditipu oleh oknum tidak bertanggung jawab. Dan juga Tindakan penyembuhan yang dapat dilakukan adalah , melaporkan kepada pihak berwenang apabila mendapati adanya tindak kejahatan siber maupun tindak kejahatan lainnya, agar pelaku dapat mendapatkan rasa jera, hal ini juga harus ebanding seimbang dengan sanksi hukum yang diberikan.

0 comments:

Posting Komentar